Dirjen Bimas Kristen Wakili Menteri Agama Hadiri Perayaan Natal Jemaat GPIB Imanuel Jakarta

Jumat, 30 Desember 2022, 09:30:21 WIB

Jakarta, (DBK) - Dirjen Bimas Kristen Kementerian Agama Jeane Marie Tulung, mewakili Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, pada perayaan Natal Gereja Protestan Indonesia Barat (GPIB) Imanuel Jakarta, (27/12/2022).

Menag dalam sambutannya yang disampaikan Dirjen Bimas Kristen, mengucapkan Selamat Natal 2022 dan tahun baru 2023 kepada seluruh umat Kristen serta menyampaikan rasa bahagianya karena perayaan Natal berjalan dengan damai dan indah.

"Semoga Natal selalu membawa damai dan sukacita kepada seluruh umat Kristen. Saya ikut berbahagia, Natal tahun ini begitu damai dan indah."

Menag mengajak jemaat untuk terus menjaga harmoni dan kerukunan internal umat dan antar umat beragama.

"Karena perayaan Natal di berbagai tempat masih terus berlangsung, hendaknya semua pihak tetap menjaga protokol kesehatan sebagaimana Surat Edaran Menteri Agama No 15 Tahun 2022 dan tidak sampai mengganggu kepentingan umum," pinta Menag.

Senada dengan Menag, Dirjen menyampaikan apresiasi dan terima kasih karena perayaan Natal berjalan dengan aman dan lancar.

"Kepada umat Kristen, pemerintah dalam hal ini Kementerian Agama berterima kasih karena pelaksanaan ibadah Natal tahun 2022 berjalan lancar dan aman," kata Dirjen.

"Pandemi belum usai, maka saya mengingatkan kita semua diberbagai persekutuan ibadah tetap menjaga protokol kesehatan," imbuhnya.

Kepada seluruh jemaat GPIB, khususnya lagi GPIB Imanuel Jakarta, Dirjen mengucapkan selamat merayakan hari Natal dan selamat menyongsong tahun baru.

"Semoga damai dan sukacita Natal senantiasa menaungi kehidupan kita, dan semangat Natal itu juga tetap menggelora dalam hidup kita untuk menapaki tahun baru 2023," tutupnya.

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Penulis : Istimewa

Berita Terkait