Kunjungi Mankowari, Dirjen Disambut Kakanwil dan Pejabat Pemda Papua Barat
Senin, 13 Mei 2024, 07:17:31 WIB

Manokwari, (DBK) -- Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Kristen Kementerian Agama Jeane Marie Tulung, berkunjung ke Manokwari, Papua Barat. Dirjen disambut Kakanwil Kemenag Papua Barat, Sekretaris Ditjen Bimas Kristen, dan Asisten III Sekda Pemprov Papua Barat di Ruang VIP Bandara Rendani Manokwari, Senin, (13/05/2023).
Tepat pukul 08:15 WIT pesawat mendarat di Manokwari. Turun dari pesawat, Dirjen menuju ruang VIP. Tampak Kakanwil Kemenag Papua Barat Luksen James Mayor, Sekretaris Ditjen Bimas Kristen Johni Tilaar, Asisten III Sekda Pemprov Papua Barat Otto Parorrongan menyambut kedatangannya.
Dalam kunjungannya, Dirjen akan meninjau persiapan pelaksanaan Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Nasional ke XIV tahun 2025 di Manokwari, Papua Barat.
Agenda utama Dirjen kali ini adalah meluncurkan Maskot Pesparawi Nasional ke XIV.
Dari Bandara, Dirjen dan rombongan langsung menuju Kantor Gubernur Papua Barat untuk melanching Maskot Pesparawi Nasional dalam apel bersama ASN Pemprov Papua Barat dan Kanwil Kemenag Papua Barat.
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
(Humas Ditjen Bimas Kristen)
Berita Terkait
- Pemimpin Gereja Aras Nasional Dukung Kemenag Tanam 1 Juta Pohon Matoa
- Bimas Kristen Matangkan Persiapan Menuju Gerakan Penanaman 1 Juta Pohon Matoa
- Halal Bihalal Kemenag, Merajut Silaturahim Wujudkan Kerukunan dan Cinta Kemanusiaan
- Haji Iskandar dari Alor NTT Hibahkan Tanah untuk Pembangunan Sekolah Kristen, Wujud Nyata Toleransi Beragama
- Menag Nasaruddin Umar “Keberhasilan Bimas Kristen Diukur dari Kedekatan Umat dengan Agamanya”
Berita Terpopuler

Penerimaan Mahasiswa/i Baru IAKN Tarutung
Dibaca: 3843 kali

Seleksi Nasional PMB Tahun Akademik 2019/2020
Dibaca: 3603 kali

Menteri Agama Melantik Sejumlah Pejabat di Lingkungan Kemenag
Dibaca: 1689 kali

Perpanjangan Jadwal Pendaftaran CPNS Kementerian Agama Tahun 2018
Dibaca: 1637 kali
