STAKPN Sentani Sambut 13 Mahasiswa Baru Asal Papua dan Papua Barat Melalui Program “Kita Cinta Papua".
Rabu, 04 September 2024, 21:56:41 WIB

Sentani (DBK)---Sekolah Tinggi Agama Kristen Protestan Negeri (STAKPN) Sentani secara resmi menyambut 13 mahasiswa-mahasiswi baru asal Papua dan Papua Barat melalui program afirmasi "Kita Cinta Papua" (KCP). Acara serah terima yang berlangsung pada Senin (03/09) di Ruang Rektorat Kampus STAKPN Sentani dihadiri oleh berbagai pihak yang mendukung program tersebut.
Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan, Simon Tabuni, S.Th., M.Si., dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada para mahasiswa baru. Ia menyatakan bahwa program ini sangat bermanfaat bagi putra-putri Papua yang menghadapi tantangan ekonomi dan daya saing yang semakin ketat di dunia pendidikan saat ini. "Program KCP adalah jembatan penting bagi mereka yang berpotensi besar namun terkendala oleh ekonomi, memberikan akses yang lebih luas untuk pendidikan tinggi," ujarnya.
Selain Wakil Ketua III, acara ini juga dihadiri oleh Wakil Ketua I, Kasubag Akademik, Ketua Jurusan Pendidikan Agama Kristen (PAK), Teologi, Musik Gereja, Pendidikan Kristen Anak Usia Dini (PKAUD), serta perwakilan dari Kanwil Papua dan Papua Barat. Kehadiran perwakilan dari Ditjen Bimas Kristen Kementerian Agama RI, Rut, turut memperkuat dukungan moral kepada para mahasiswa baru yang terpilih dalam program ini.
Program KCP dirancang khusus untuk memberikan kesempatan kepada putra-putri Papua dan Papua Barat yang memiliki keterbatasan ekonomi untuk melanjutkan pendidikan tinggi. Pada tahun ini, STAKPN Sentani menerima 13 mahasiswa baru, yang terdiri dari 8 mahasiswa jurusan Pendidikan Agama Kristen, 2 mahasiswa jurusan Musik Gereja, 2 mahasiswa jurusan Pendidikan Kristen Anak Usia Dini, dan 1 mahasiswa jurusan Teologi.
Di akhir kegiatan, Kasubag Akademik, Penina Bertha Matruty, S.E., menegaskan pentingnya program ini terus berlanjut dengan dukungan pendanaan yang lebih memadai. “Program KCP harus terus dilaksanakan dan mendapat pendanaan khusus agar lebih optimal. Evaluasi berkala setiap semester atau tahu
Berita Terkait
Berita Terpopuler

Penerimaan Mahasiswa/i Baru IAKN Tarutung
Dibaca: 3843 kali

Seleksi Nasional PMB Tahun Akademik 2019/2020
Dibaca: 3603 kali

Menteri Agama Melantik Sejumlah Pejabat di Lingkungan Kemenag
Dibaca: 1689 kali

Perpanjangan Jadwal Pendaftaran CPNS Kementerian Agama Tahun 2018
Dibaca: 1637 kali
