Persiapan PESPARAWI XIII di Yogyakarta Tahun 2022 terus dilakukan oleh Ditjen Bimas Kristen beserta LPPN/LPPD seluruh Indonesia
Kamis, 18 November 2021, 13:16:00 WIB

Bogor, (DBK) -- Dalam rangka persiapan PESPARAWI XIII di Yogyakarta tahun 2022 mendatang, Ditjen Bimas Kristen, khususnya Subdit Pemberdayaan Umat dan Pengembangan Budaya (PUPB) menyelenggarakan kegiatan Konsultasi Ditjen Bimas Kristen dengan Pemenang Lagu Wajib Paduan Suara Dewasa Campuran (PSDC), Paduan Suara Remaja/Pemuda (PSR/P), Paduan Suara Anak (PSA), Paduan Suara Wanita (PSW) dan Paduan Suara Pria (PSP) dengan Dirigen se-Indonesia.
Kegiatan yang berlangsung dari tanggal 16 s.d 18 November 2021 ini diselenggarakan secara daring maupun luring di Swissbellin Hotel Bogor, Jawa Barat dan dihadiri lebih dari 150 peserta yang terdiri dari pengurus LPPN dan LPPD beserta dirigen paduan suara. Hadir mewakili Dirjen Bimas Kristen, Direktur Urusan Agama Kristen, Jannus Pangaribuan, SH., MM dan Ketua Harian LPPN, DR. Saur Hasugian, M.Th.
Dalam sambutan, Direktur Urusan Agama sampaikan bahwa ada pesta iman yang akan diselenggarakan di Yogyakarta pada tahun 2022 yang harus dipersiapkan dengan sangat baik.
“Saya berharap tahapan yang akan kita laksanakan melalui penyelenggaraan acara sekarang ini dimanfaatkan sebaik mungkin dalam rangka sama-sama untuk memberi pikiran terbaik bagaimana bisa memberi dampak, sehingga event Pesparawi XIII akan berlangsung dengan sukses dengan memberi hal-hal yang sifatnya membangun keimanan,” kata Jannus.
“Pada PMA No. 19 Tahun 2005 tentang Pembentukan Lembaga Pengembangan Pesta Paduan Suara Gerejawi (PESPARAWI) Nasional (LPPN), disebutkan di pasal 24 bahwa melalui PESPARAWI, harus mengembangkan kerjasama dengan paduan suara gerejawi, dirigen, musisi dan komponis kristen,” tambahnya.
Lebih lanjut dikatakan, masih banyak agenda yang akan dikerjakan dalam rangka persiapan PESPARAWI XIII di Yogyakarta.
“Oleh karenanya, jadikan konsultasi ini sebagai bagian dari pengembangan kerjasama, saling memberi dan menerima energi sehingga harapan-harapan kita menjadi tercapai dan proses perhelatan PESPARAWI XIII boleh terselenggara dengan baik,” tukasnya.
“Mari kita persiapkan PESPARAWI XIII di Yogyakarta tahun 2022 mendatang dengan baik sesuai dengan kompetensi yang kita miliki,” tutup Jannus.
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Sumber : -
Penulis : Gloria de Fretes
Editor : Harryson Eddy
Fotografer : Agus Tua
Berita Terkait
- Menyatukan Langkah, Menguatkan Pelayanan Penyuluhan
- Memperkuat Sinergi Pemerintah dan Induk Organisasi Gereja dalam Tata Kelola Keagamaan
- Kanwil Kemenag DKI Jakarta Serahkan Bantuan untuk Gereja HKBP Kapuk Sawah yang Terbakar
- Dirjen Bimas Kristen Dorong Pola Hidup Sehat bagi Lansia dalam Sosialisasi di Bogor
- Wakili Menag, Direktur Urusan Agama Kristen Hadiri Pembukaan Munas XIII PGLII 2025 di Balikpapan
Berita Terpopuler

Penerimaan Mahasiswa/i Baru IAKN Tarutung
Dibaca: 3843 kali

Seleksi Nasional PMB Tahun Akademik 2019/2020
Dibaca: 3603 kali

Menteri Agama Melantik Sejumlah Pejabat di Lingkungan Kemenag
Dibaca: 1689 kali

Perpanjangan Jadwal Pendaftaran CPNS Kementerian Agama Tahun 2018
Dibaca: 1637 kali
