Dirjen Bimas Kristen: Semangat Pesparawi jadi Modal Membangun Tanah Papua
Kamis, 27 Juni 2024, 23:04:04 WIB

Sorong (DBK)—-Penutupan Pesparawi XIV se-tanah Papua tingkat provinsi Papua Barat dan Papua Barat Daya itu ditandai dengan pemukulan tifa oleh Dirjen Bimas Kristen Kementerian Agama Jeane Marie Tulung, Pj. Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere Pj. Gubernur Papua Barat Daya Muhammad Musa’ad, dan sejumlah kepala daerah, bertempat di Aimas Hotel And Convention Centre, Kabupaten Sorong, Kamis (27/6/2024).
Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas yang diwakili oleh Dirjen Bimas Kristen dalam sambutannya menyebutkan bahwa semangat Pesparawi XIV hendaknya menjadi momentum memperkuat iman dan mempererat persaudaraan untuk membangun Tanah Papua menjadi lebih baik.
“Saya berharap kegiatan Pesparawi XIV ini juga dapat memperkuat kesatuan dan persatuan bangsa serta meningkatkan toleransi antarumat beragama di tanah Papua,” harap dia.
Dirjen yakin bahwa kegiatan ini memberikan kontribusi positif dalam mendukung pembangunan di Tanah Papua. Melalui Pesparawi XIV ini juga terjalin komunikasi yang erat antara umat Kristiani dengan umat beragama lain di Tanah Papua.
"Semangat persatuan dan persaudaraan ini menjadi modal penting untuk membangun tanah Papua yang damai, sejahtera dan makmur," ucap dia.
"Kami sangat mendukung kegiatan gerejawi ini sebagai wadah untuk menyaksikan kemuliaan Tuhan, melalui lantunan lagu rohani yang indah dan penuh makna," ujar Dirjen.
Dia berharap agar umat Kristiani menjaga kesatuan bangsa dengan sikap saling menghormati, menghargai perbedaan untuk bersama menjaga perdamaian dan toleransi di Tanah Papua.
Pj. Gubernur Papua Barat, Dr. H. Ali Baham Temongmere mengapresiasi seluruh peserta Pesparawi yang telah menunjukkan dedikasi, semangat dan keterampilan yang patut diacungi jempol.
“Saya merasa sangat bangga dan terhormat bisa berada di tengah-tengah para peserta yang luar biasa ini. Tidak hanya suara Indah yang kita dengar, tetapi juga pesan-pesan perdamaian, persaudaraan dan cinta kasih yang disampaikan melalui nyanyian,” ucap Ali.
Ali berharap, semoga pengalaman dan pelajaran yang didapat selama melakukan Pesparawi ini dapat memotivasi semua peserta untuk terus berkarya mengembangkan bakat yang dimiliki.
“Meskipun acara ini harus berakhir, kami berharap semangat Pesparawi ini tidak berhenti sampai di sini. Marilah kita terus menjaga dan mengembangkan semangat kebersamaan, toleransi dan cinta kasih yang telah kita rasakan selama acara ini,” pungkasnya.
Diketahui, terdapat 12 Kategori lomba pada Pesparawi XIV, dengan jumlah peserta sebanyak 1.746 dari 13 Kontingen dengan rincian:
1. Kabupaten Manokwari 250 orang
2. Kabupaten Fakfak 155 orang
3. Kabupaten Bintuni 150 orang
4. Kabupaten Kaimana 130 orang
5. Kabupaten Wondama 126 orang
6. Kabupaten mansel 70 orang
7. Kabupaten Pegang 30 orang
8. Kota Sorong 265 orang
9. Kabupaten Sorong 160 orang
10. Sorong Selatan 176 orang
11. Kabupaten tambrauw 73 orang
12. Raja Ampat 91 orang
13. Kabupaten Maybrat 170 orang
Jumlah tersebut belum termasuk pengurus Lembaga Pengembangan Pesparawi Daerah (LPPD) dan peninjau dari masing-masing kontingen.
Setelah dinyatakan sebagai peraih medali terbanyak, Kota Sorong dan Kabupaten Kaimana ditetapkan sebagai juara umum pada Pesparawi XIV ini.
Disepakati pula bahwa Kabupaten Fakfak, Provinsi Papua Barat akan menjadi tuan rumah pada ajang Pesparawi XV se-Tanah Papua pada 2027.
Berita Terkait
- Menyatukan Langkah, Menguatkan Pelayanan Penyuluhan
- Memperkuat Sinergi Pemerintah dan Induk Organisasi Gereja dalam Tata Kelola Keagamaan
- Kanwil Kemenag DKI Jakarta Serahkan Bantuan untuk Gereja HKBP Kapuk Sawah yang Terbakar
- Dirjen Bimas Kristen Dorong Pola Hidup Sehat bagi Lansia dalam Sosialisasi di Bogor
- Wakili Menag, Direktur Urusan Agama Kristen Hadiri Pembukaan Munas XIII PGLII 2025 di Balikpapan
Berita Terpopuler

Penerimaan Mahasiswa/i Baru IAKN Tarutung
Dibaca: 3843 kali

Seleksi Nasional PMB Tahun Akademik 2019/2020
Dibaca: 3603 kali

Menteri Agama Melantik Sejumlah Pejabat di Lingkungan Kemenag
Dibaca: 1689 kali

Perpanjangan Jadwal Pendaftaran CPNS Kementerian Agama Tahun 2018
Dibaca: 1637 kali
