Ditjen Bimas Kristen Selenggarakan Pojok RB: Sosialisasi PermenPAN-RB No. 6 Tahun 2022 tentang Pengelolaan Kinerja ASN
Rabu, 09 November 2022, 08:04:07 WIB
Jakarta, (DBK) -- Sekretaris Ditjen Bimas Kristen Urbanus Rahangmetan membuka kegiatan Pojok Reformasi Birokrasi (RB) Sosialisisasi Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PermenPAN-RB) No. 6 Tahun 2022.
Dalam sambutannya mengawali kegiatan, Urbanus katakan, PermenPAN-RB No. 6 Tahun 2022 ini merupakan panduan ASN agar dapat melaksanakan tugas dengan baik.
”PermenPAN-RB No. 6 Tahun 2022 menjadi panduan kinerja ASN yang bertujuan untuk memastikan pencapaian dan tanggung jawab setiap ASN, sehingga pemerintah bisa melihat keberhasilan dari program dan sasaran program, dan secara khusus, setiap ASN bisa menjalankan tugas dan fungsinya sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” ucap Urbanus di Ruang Rapat Ditjen Bimas Kristen, Kantor Kementerian Agama Lt. 10.
Lebih lanjut dijelaskan oleh Analis Kepegawaian Ahli Madya pada Direktorat Kinerja ASN Badan Kepegawaian Negara (BKN) Sugiharto, S.Sos, PermenPAN-RB No. 6 Tahun 2022 tentang Pengelolaan Kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) merupakan pengembangan dari model dasar PermenPAN-RB No. 8 Tahun 2021 yang sudah dijalankan sejak tahun tahun 2021.
”Model yang digunakan di PermenPAN-RB No. 6 Tahun 2022 sudah menggunakan model kuantitatif dan kualitatif, dari segi output dan rencana hasil kerja sudah memiliki target by output dan berdasarkan tugas dan fungsinya agar tidak ada lagi rumus dan angka,” terang Sugiharto.
”Diharapkan, kehadiran Permenpan No. 6 Tahun 2022 yang akan efektif tahun 2023 mendatang bisa menciptakan ruang lingkup pengelolaan kinerja serta penilaian dan perilaku kerja yang lebih teratur dan terkoordinasi,” jelas Sugiharto kepada seluruh ASN Ditjen Bimas Kristen yang hadir secara luring maupun daring.
(Samuel Setiawan)
Berita Terkait
- Menag Nasaruddin Umar Luncurkan PIJAKAN dan Kemenag Corpu
- Pelantikan Pejabat Eselon I Kementerian Agama
- Rapat Koordinasi Sekretariat Ditjen Bimas Kristen
- Kemenag Gelar Upacara Hari Amal Bhakti ke-79: Mengusung Tema “Umat Rukun Menuju Indonesia Emas”
- Kado HAB ke-79, Kemenag Raih Indeks SPBE dengan Predikat Memuaskan