Kakanwil Kemenag Provinsi Sumbar Sambut Kunjungan Kerja Dirjen Bimas Kristen di Ranah Minang
Selasa, 24 Januari 2023, 14:28:41 WIB
Sumbar (DBK) – Kunjungan kerja Dirjen Bimas Kristen Kemenag RI Dr. Jeane Marie Tulung, S.Th, M. Pd. ke Ranah Minang disambut langsung dengan hangat oleh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama Provinsi Sumatra Barat, H. Helmi, didampingi Pembimas Kristen Provinsi Sumatera Barat, Yesriel Hasugian (Senin, 23/01/2023).
Dalam pertemuan ini Dirjen Bimas Kristen menyampaikan bahwa salah satu rangkaian kunjungan kerjanya ke Ranah Minang adalah pembinaan dan penguatan moderasi beragama. Dalam kesempatan itu, Dirjen berdialog, mendengar dan menyerap pandangan Guru Agama Kristen, Pimpinan Gereja, dan Penyuluh Agama Kristen di Ranah Minang. Hal itu diselenggarakan sebelum Dirjen bertolak ke Kabupaten Kepulauan Mentawai. Rangkaian kegiatan ini sebagai bagian dari upaya mematangkan program Dirjen Bimas Kristen. Sebab salah satu lokasi pengembangan layanan pendidikan keagamaan adalah Kabupaten Kepulauan Mentawai dengan mempertimbangkan komposisi demografi penduduk. “Proporsi penduduk menurut komposisi agama di Kabupaten Mentawai, jumlah umat Kristiani terbesar, sekitar 43 ribu dan itu berarti di atas 50%, kemudian disusul umat Katolik sekitar 26 ribu dan umat Islam berkisar 20 ribu. Arahan Bapak Menteri Agama agar umat Kristiani dikunjungi langsung agar layanan urusan agama, pendidikan agama dan keagamaan diselenggarakan secara akurat”, ungkap Dirjen.
Kakanwil Kemenag Provinsi Sumatra Barat, H. Helmi menyambut langsung kunjungan kerja Dirjen Bimas Kristen tersebut dengan memberi penjelasan kondisi sosial keagamaan, pendidikan keagamaan dan kerukunan umat beragama di Sumatera Barat dan Kabupaten Kepulauan Mentawai. Kakanwil menyampaikan bahwa “kondisi umat Kristen di Sumatera Barat secara umum berada dalam keadaan rukun, damai dan hidup berdampingan dengan pemeluk agama lain. Dengan ditemani oleh Pembimas Kristen di Kanwil Sumatera Barat, saya merasa diringankan dalam menjalankan tugas pelayanan khususnya terhadap umat Kristen di Sumatera Barat”, tegas Kakanwil. Sementara itu, pada kesempatan yang sama Kakanwil menyampaikan bahwa “kunjungan Bu Dirjen ke Kabupaten Kepulauan Mentawai dapat menjadi amunisi semangat baru bagi kami dan pembimas Kristen, penyuluh agama Kristen, guru agama Kristen, dll., untuk memberi pelayanan yang mereka butuhkan,” tambah Kakanwil.
Kunjungan Dirjen Bimas Kristen beserta rombongan di Provinsi Sumatera Barat ini direncanakan berlangsung selama empat hari mulai Senin s.d Kamis (23 s.d 26 Januari 2023). Turut mendampingi kunjungan kerja Dirjen, adalah Kasubdit Kelembagaan Marvel Ed Kawatu, Perencana Ahli Madya Rowles Hasugian, Analis Kebijakan Santi Yanti Kalangi dan Analis Kapasitas Penyuluh Adhe Bagus Hermawan.
-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Penulis : Istimewa
Berita Terkait
- Panitia Natal Nasional dan PGI Bersama Sukseskan Puncak Perayaan Natal Nasional Tahun 2024 di Jakarta
- Dirjen Bimas Kristen Hadiri FGD Penyusunan Buku Panduan Antikorupsi dalam Perspektif Agama yang Digelar KPK
- Direktur Pendidikan Kristen Pimpin Apel Awal Minggu Kerja, Ajak Tingkatkan Semangat Kerja Menyambut Natal
- Rakernas, Pimpinan Kemenag Tegaskan Komitmen Lebih Melayani Umat
- Gelar Rakernas, Menag: Peras Otak, Berikan Solusi Terbaik Bagi Umat