Dirjen Hadiri Pembukaan Pekan Olahraga dan Seni antar Pondok Pesantren tingkat Nasional ke-IX
Jumat, 25 November 2022, 12:25:11 WIB

Solo, (DBK) -- Dirjen Bimas Kristen, Jeane Marie Tulung, bersama para pejabat Eselon I dan II dilingkungan Kementerian Agama RI mendampingi Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas pada acara pembukaan Pekan Olahraga dan Seni antar Pondok Pesantren tingkat Nasional (Pospenas) ke-IX Tahun 2022. Pembukaan berlangsung di Stadion Manahan Kota Surakarta dan dihadiri ribuan santri yang berasal dari perwakilan Pondok Pesantren di seluruh Indonesia.
Dalam sambutannya, Menag berpesan kepada para santri untuk tetap menjaga sportivitas dan kejujuran. "Kejujuran dan sportivitas itu yang paling utama. Hal itu yang selalu diajarkan oleh para kiai ketika kita berada di pondok pesantren," kata Menag.
"Praktikan itu di sini, saatnya pelajaran yang telah diajarkan, dipraktikan secara bersama," tambahnya.
Menag juga menyampaikan rasa simpati yang mendalam atas duka yang melanda saudara-saudara kita di Cianjur. Beliau mengajak kita semua untuk melangitkan doa, semoga para korban segera dipulihkan dan disembuhkan.
-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Penulis : Harryson Eddy
Editor : Gloria de Fretes
Berita Terkait
- Dirjen Bimas Kristen Hadiri Seminar Nasional Kuyper Conference & Prize 2025 : "Menyongsong Indonesia Emas 2045"
- Ditjen Bimas Kristen Adakan Uji Kompetensi Peralihan ke Dosen PTKKN
- Dirjen Bimas Kristen Dorong Peningkatan Kualitas Dosen PTKKN untuk Pendidikan yang Unggul
- Uji Kompetensi Dosen PTKKN Salah Satu Langkah Strategis Menuju Pendidikan Berkualitas
- Dibuka Hari ini, 70.113 Guru Binaan Kemenag Ikuti PPG Daljab Angkatan I
Berita Terpopuler

Penerimaan Mahasiswa/i Baru IAKN Tarutung
Dibaca: 3843 kali

Seleksi Nasional PMB Tahun Akademik 2019/2020
Dibaca: 3603 kali

Menteri Agama Melantik Sejumlah Pejabat di Lingkungan Kemenag
Dibaca: 1689 kali

Perpanjangan Jadwal Pendaftaran CPNS Kementerian Agama Tahun 2018
Dibaca: 1637 kali
