Penjurian Pekan Raya Ilmiah dan Kreasi 2024 Tingkat SMTK dan SMAK se-Indonesia

Kamis, 21 November 2024, 19:00:14 WIB

Bekasi (DBK)---Penjurian Pekan Raya Ilmiah dan Kreasi 2024 tingkat Sekolah Menengah Teologi Kristen (SMTK) dan Sekolah Menengah Agama Kristen (SMAK) se-Indonesia berlangsung di Hotel MaxOne Harapan Indah, Bekasi. Kegiatan ini, yang dilaksanakan pada 20–22 November 2024, bukan hanya sekadar kompetisi, tetapi juga menjadi platform untuk mendorong kreativitas, inovasi, dan peningkatan kompetensi peserta didik serta pendidik di lingkungan Satuan Pendidikan Keagamaan Kristen (SPKK). (20/11)

Dalam sambutannya, Direktur Pendidikan Kristen, Sudirman Simanihuruk, menegaskan pentingnya acara ini untuk meningkatkan kualitas pendidikan di SMTK dan SMAK.

"Kegiatan ini diharapkan mampu mendorong guru untuk lebih kreatif dan berpikir kritis dalam menjalankan tugas-tugasnya. Kami juga mengapresiasi karya para peserta didik yang menunjukkan potensi besar untuk dikembangkan. Saya berharap para dewan juri dapat memberikan penilaian yang objektif sehingga hasilnya bisa diterima dengan baik oleh semua pihak," ujarnya.

Riyani Putriardi, Ketua Panitia Pelaksana, menjelaskan bahwa Pekan Raya Ilmiah dan Kreasi 2024 dirancang untuk memadukan ilmu pengetahuan dan seni demi mencetak generasi yang tidak hanya cerdas, tetapi juga kreatif serta memiliki kecakapan sosial dan budaya yang tinggi.

"Acara ini melombakan tiga kategori, yaitu Poster Digital dan Video Profil Sekolah untuk siswa, serta Penulisan Penelitian Tindakan Kelas untuk pendidik. Selain sebagai ajang kompetisi, kegiatan ini juga menjadi sarana kolaborasi antara sekolah-sekolah di seluruh Indonesia," paparnya.

Proses penjurian melibatkan para ahli dari berbagai institusi dan bidang keahlian, antara lain:

  1. Dr. Rewindinar (Wakil Rektor Non-Akademik, Institut Media Digital Emtek) – Juri kategori Video Profil dan Poster Digital.
  2. Kristoforus Bagaskoro (GM Production and Social Media, Institut Media Digital Emtek) – Juri kategori Video Profil dan Poster Digital.
  3. Benedict Agung (Producer, MNC TV) – Juri kategori Video Profil dan Poster Digital.
  4. Oki Hermawati (Research Management in Educational Leadership, Universitas Pelita Harapan) – Juri kategori Penulisan Penelitian Tindakan Kelas.
  5. Salmon Pamantung, Ph.D. (Kasubdit Pendidikan Tinggi) – Juri kategori Penulisan Penelitian Tindakan Kelas.

Salah satu juri, Dr. Rewindinar, mengapresiasi langkah Kementerian Agama dalam menyelenggarakan acara ini:

"Di era digital, kreativitas dan konten menjadi keterampilan penting. Saya bangga dengan Ditjen Bimas Kristen yang telah memberikan ruang bagi generasi muda untuk mengasah lifeskill mereka sejak di bangku sekolah. Karya-karya yang kami nilai menunjukkan potensi besar, meskipun masih ada ruang untuk perbaikan yang akan semakin memajukan mereka," ungkapnya.

Penjurian ini menjadi momen penting dalam memilih karya terbaik yang inspiratif dan memberikan dampak positif bagi masyarakat. Dengan melibatkan berbagai elemen sekolah dari seluruh Indonesia, Pekan Raya Ilmiah dan Kreasi 2024 diharapkan mampu memperkuat kolaborasi, kreativitas, dan inovasi di dunia pendidikan Kristen. Semoga kegiatan ini terus menjadi ajang yang membawa perubahan positif bagi pendidikan di Indonesia.

Berita Terkait